5 Tips Pilih VPS Murah dan Berkualitas

Oleh : dbirlando-blog | Tanggal : 2018-10-14 22:16:41 | Kategori : umum , | Komentar : 0

Virtual Private Server atau VPS merupakan sebuah layanan yang menyewakan virtual server. Terdapat beberapa kelebihan VPS server dibandingkan dengan web hosting yaitu pada kebebasan dalam menentukan system operasi dan platform sehingga akan memberikan optimalisasi dalam pengelolaan website. Itu sebabnya saat ini banyak sekali pengelola website yang mencari VPS murah dan berkualitas untuk menunjang websitenya. Tapi apakah kamu tahu mana VPS yang layak dijadikan pilihan? Jika belum, yuk simak 5 tips pilih VPS murah dan berkualitas berikut ini.

  1. Sesuaikan dengan Kebutuhan Visitor

Tips yang pertama yakni sesuaikan dengan kebutuhan visitor. Dalam memilih VPS untuk website, sebaiknya pertimbangkan mengenai pengunjung atau visitor website kamu. Sebagai contoh, jika website kamu adalah sebuah website dengan situs travel, sudah jelas para visitornya merupakan calon clien yang akan didominasi masyarakat Indonesia. Untuk itu, VPS yang cocok untuk website ini yaitu dengan niche travel seperti VPS IIX/ local.

  1. Memperhitungkan Bandwidth dan Kecepatan Server

Untuk menghindari biaya tambhan pada VPS karen bandwidth melebihi kapasitas, maka kamu harus perhitungkan untuk memperkirakan bandwidth yang nantinya akan digunakan. Nah dalam hal menentukan bandwidth terdapat beberapa ukuran agar kamu terhindar dari kondisi yang tidak diinginkan. Secara sederhananya ukuran yang digunakan bandwith website/blog yaitu apabila terdapat 1000 pengunjung setiap hari dengn kebutuhan bandwidth setiap pengunjung 5 MB maka.

  • 1 bulan = 30.000 pengunjung
  • Bandwidth 5MB x 30.000 = 150.000 MB atau setara dengan 150GB perbulannya.

Dari perhitungan diatas, setidaknya kebutuhan bandwidth pada VPS adalah 200-500 GB setiap bulannya.

  1. Mempertimbangkan Resource dan Teknologi

Saat memilih web hosting murah maupun VPS, ada satu kesamaan yang musti diperhatikan yaitu teknologi dan fitur. Jadi pastikan bahwa layanan VPS yang kamu pilih menggunakan teknologi yang baru untuk mempermudah kamu dalam mengelola website. VPS yang menggunakan tekonologi terbaru pada umunya dilengkapi dengan sejumlah fitur monitoring terhadap CPU, DISK, SPACE, RAM, dan Inode. Pastikan juga VPS tersebut mempunyai panel untuk melakukan remote seperti shutdown, reboot, reinstall dsb. Hal ini sangat penting karena jika terdapat kendala pada website atau server maka akan dapat melakukan pembenaran melalui console maupun melakukan reboot yang akan bermanfaat dalam mengelola dan mengatur server.

  1. Kualitas Hardware

Selanjutnya adalah melihat kualitas hardware. Komponen server akan dilihat dari kinerja hardwarenya. Dimana semakin baus suatu hardware semakin cepat pula kinerja server VPS. Untuk itu sesuaikan dengn kebutuhan kamu saat ini. Jika hanya menggunakan 1 platform metatrader dan setelah itu tidak ada lagi aktifitas seperti browsing, memainkan software lain maupun menggunakan game berat. Maka server dengan hardware minimum sudah bisa digunakan. Caranya adalah dengan melihat harga yang ditawarkan, semakin murah harga maka semakin kecil kualitas hardwarenya.

  1. Keamanan Data

Terakhir adalah untuk memastikan keamanan data, maka sebaiknya kamu menanyakan detail virtualisasi yang digunakan. Apakah openVZ, XEN, KVM dll. Kebanyakan pengelola website lebih menyukai menggunakan VZCTL ENTER VID. Sebagai tambahan, meskipun VPS murah cenderung riskan dengan kualitas yang kurang, namun bukan berarti kamu harus memilih VPS dengan harga mahal. Kamu sebaiknya melakukan perbandingan harga yang bijak antara satu provider VPS dengan provider VPS lainnya.

Nah itulah 5 tips pilih VPS murah dan berkualitas. Jika saat ini kamu sedang mencari penyedia VPS yang murah dan berkualitas lakukan ke 5 tips diatas.a


Tinggalkan Komentar

Pastikan semua kolom sudah terisi dengan benar!.
kirim komentar